Indonesian: OPEN BIBLE STORIES

Updated ? hours ago # views See on DCS

41. Allah Membangkitkan Yesus

[[https://cdn.door43.org/obs/jpg/360px/obs-en-41-01.jpg?media=https:api.unfoldingword.org:obs:jpg:1:en:360px:obs-en-41-01.jpg|Image]]

Sesudah para prajurit menyalibkan Yesus, para pemimpin Yahudi yang tidak percaya itu berkata kepada Pilatus, "Pembohong itu, Yesus, mengatakan bahwa Dia akan bangkit dari kematian sesudah tiga hari. Seseorang harus menjaga kuburanNya untuk memastikan bahwa murid-muridNya tidak dapat mencuri mayatNya dan kemudian mengatakan bahwa Dia sudah bangkit dari kematian. "

[[https://cdn.door43.org/obs/jpg/360px/obs-en-41-02.jpg?media=https:api.unfoldingword.org:obs:jpg:1:en:360px:obs-en-41-02.jpg|Image]]

Pilatus berkata, "Bawalah beberapa prajurit dan buat kubaran itu seaman mungkin." Jadi mereka menaruh segel di batu yang berada di pintu masuk kuburan itu dan menempatkan tentara di sana untuk memastikan tidak ada yang dapat mencuri mayatNya.

[[https://cdn.door43.org/obs/jpg/360px/obs-en-41-03.jpg?media=https:api.unfoldingword.org:obs:jpg:1:en:360px:obs-en-41-03.jpg|Image]]

Sehari sesudah Yesus dikuburkan adalah hari Sabat, dan orang Yahudi tidak diijinkan untuk pergi ke kuburan pada hari itu. Jadi pagi-pagi sekali sesudah hari Sabat, beberapa perempuan bersiap-siap pergi ke kuburan Yesus untuk menaruh lebih banyak rempah-rempah pengawet di mayat Yesus.

[[https://cdn.door43.org/obs/jpg/360px/obs-en-41-04.jpg?media=https:api.unfoldingword.org:obs:jpg:1:en:360px:obs-en-41-04.jpg|Image]]

Tiba-tiba terjadilah gempa bumi yang dahsyat. Malaikat Allah bersinar seterang petir muncul dari langit. Dia mengggulingkan batu yang menutupi pintu masuk ke kuburan tersebut dan duduk di atasnya. Para tentara yang menjaga kuburan sangat ketakutan dan jatuh ke tanah bagaikan orang mati.

[[https://cdn.door43.org/obs/jpg/360px/obs-en-41-05.jpg?media=https:api.unfoldingword.org:obs:jpg:1:en:360px:obs-en-41-05.jpg|Image]]

Waktu para perempuan tiba di kuburan, malaikat itu berkata kepada mereka, "Janganlah takut. Yesus tidak berada di sini. Dia sudah bangkit dari antara orang mati seperti yang dikatakannya! Tengoklah ke dalam kuburan dan lihatlah.” Para perempuan itu pun menengok ke dalam kuburan dan melihat di mana mayat Yesus sebelumnya diletakkan. MayatNya tidak ada di situ!

[[https://cdn.door43.org/obs/jpg/360px/obs-en-41-06.jpg?media=https:api.unfoldingword.org:obs:jpg:1:en:360px:obs-en-41-06.jpg|Image]]

Kemudian malaikat tersebut memberi tahu para perempuan itu, "Beritahukan kepada murid-murid bahwa Yesus sudah bangkit dari kematian dan akan mendahului kamu ke Galilea."

[[https://cdn.door43.org/obs/jpg/360px/obs-en-41-07.jpg?media=https:api.unfoldingword.org:obs:jpg:1:en:360px:obs-en-41-07.jpg|Image]]

Para perempuan itu dipenuhi dengan rasa ketakutan dan sukacita yang besar. Mereka berlari kepada para murid-murid untuk menceritakan kabar gembira itu.

[[https://cdn.door43.org/obs/jpg/360px/obs-en-41-08.jpg?media=https:api.unfoldingword.org:obs:jpg:1:en:360px:obs-en-41-08.jpg|Image]]

Waktu para wanita sedang dijalan untuk memberitahu para murid-murid kabar gembira itu, Yesus menampakkan diri kepada mereka, dan mereka menyembah-Nya. Yesus pun berkata, "Janganlah takut. Pergi dan beritahu murid-muridku untuk pergi ke Galilea. Mereka akan melihatku disana."

_Sebuah kisah Alkitab dari: Matius 27:62-28:15; Markus 16:1-11; Lukas 24:1-12; Yohanes 20:1-18 _ ~~DISCUSSIONS:ON~~